Tampilkan di aplikasi

WhatsApp bikin peraturan baru, apa aplikasi pesan penggantinya?

Tabloid NOVA - Edisi 1718
22 Januari 2021

Tabloid NOVA - Edisi 1718

Belakangan ini, banyak orang khawatir dengan keamanan data di WhatsApp. Muncullah beberapa nama aplikasi pengganti. Apa kelebihannya dibandingkan WhatsApp?

NOVA
Pekan lalu aplikasi pesan WhatsApp tiba-tiba viral. Penyebabnya, munculnya notifikasi peraturan baru yang akan berlaku 8 Februari 2021 nanti. Masalahnya, kebijakan baru itu terkait dengan akses data pribadi pengguna WhatsApp Business, sehingga dikhawatirkan muncul celah kebocoran data. Akibatnya, beberapa pengguna memilih berpindah ke aplikasi pesan lain.

Belakangan WhatsApp menyampaikan klarifikasinya, dan berusaha menepis kekhawatiran pengguna WhatsApp. Artinya, baik WhatsApp maupun Facebook tetap tidak bisa membaca pesan, panggilan telepon, bahkan membaca percakapan di grup pengguna, seperti yang selama ini ditakuti banyak pihak. “Ketika Anda membagikan lokasi dengan seseorang di WhatsApp, lokasi tersebut dilindungi oleh enkripsi end-to-end. Ini berarti tidak seorang pun yang dapat melihat lokasi Anda, kecuali pengguna yang Anda bagikan,” jelas perwakilan dari WhatsApp, seperti dikutip dari Kompas.com.

WhatsApp juga menyakini kita kalau semua data tetap jadi milik pribadi pengguna. Sehingga kita tidak perlu khawatir dengan kebocoran data di aplikasi. Akan tetapi, lantaran banyak yang protes, WhatsApp menunda pemberlakuan kebijakan ini sampai 15 Mei mendatang. Namun karena sudah terlanjur viral, makin banyak pengguna yang berpikir untuk berpaling dari WhatsApp.

Terbukti beberapa aplikasi pesaing mendapat tambahan pengguna baru, seperti Telegram yang kedatangan sekitar 25 juta akun baru dalam kurun 72 jam sejak WhatsApp merilis kebijakan baru tadi. Selain Telegram, aplikasi lain yang kemudian viral adalah Signal, yang disebut sebut memiliki tingkat keamanan paling baik dibandingkan aplikasi pesan lain. Lalu, seperti apa sih kelebihan dan kekurangan ketiga aplikasi pesan populer ini? Kami juga tampilkan kelebihan dan kekurangan WhatsApp sebagai pembanding.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI